13 Game Teka-teki Lucu Android Terbaik & Terpopuler yang Seru!

Game Teka-Teki Lucu – Kita ketahui, di dalam aplikasi Play Store ada banyak sekali game dengan berbagai macam genre yang bisa kamu pilih sesuai keinginan. Salah satu jenis game yang terbaik dan cukup seru untuk dimainkan ketika bersantai adalah game teka teki lucu.

Dalam game jenis ini, pemain diharuskan memecahkan berbagai masalah untuk bisa memenangkan permainan. Saat ini ada banyak sekali game teka teki lucu yang tersedia di Play Store, namun tidak semua game teka teki yang ada menyuguhkan permainan yang bagus. Oleh karena itu, kali ini Teknoking.ID akan membagikan rekomendasi game teka teki lucu terbaik yang bisa menjadi pilihan kamu.

Game Teka-teki Lucu Terbaik & Terpopuler

1. Troll Face Quest Video Memes

Troll Face Quest Video Memes via Youtube

Troll Face Quest Video Memes via Youtube

Game teka teki lucu pilihan pertama yaitu Troll Face Quest Video Memes yang dikembangkan oleh Spil Games. Dalam game ini ada banyak sekali tantangan yang penuh dengan lelucon dan keisengan yang dapat membuat kamu terhibur sekaligus mengasah otak.

Tersedia lebih dari 48 level pengasah otak yang berisi tebak-tebakan dan tantangan bodoh dan jenaka. Setiap level akan membuatmu menggaruk-garuk kepala atau tertawa terbahak-bahak yang akan menguji batas ketangkasanmu.

2. Mathington Mansion

Matchington Mansion

Matchington Mansion

Dalam game ini kamu akan bermain makeover dan dekorasi rumah yang sebelumnya berantakan karena ulah sepupu yang nakal. Kamu harus menyusun puzzle dengan warna dan bentuk yang sama untuk memenangkan permainan dan mendapatkan poin.

Poin tersebut yang dapat kamu tukarkan dengan berbagai perabot keperluan dekorasi. Ada banyak ruangan yang perlu kamu dekorasi, seperti dapur, kamar, dan taman. Selain itu, kamu juga dapat memata-matai tetangga dan memeriksa pilihan desain mereka.

3. Sand Balls

Sand Balls

Sand Balls

Game teka teki lucu terbaik pilihan ketiga yaitu Sand Balls. Dalam game ini kamu harus membuat jalur agar bola dapat bergerak hingga mencapai tujuan.
Ketika membuat jalur, kamu akan menghadapi berbagai rintangan dan harus jeli dalam menentukan posisi jalur yang tepat untuk mengarahkan sekumpulan bola kamu. Turunkan bola ke truk sebanyak-banyak yang kamu bisa untuk memperoleh 3 bintang.

4. Triple Town

Triple Town

Triple Town

Game teka teki lucu terbaik selanjutya yaitu Triple Town. Dalam game ini kamu ditugaskan untuk menanam pohon dengan ukuran yang besar, namun sebelum menanam kamu harus berjuang melawan beruang yang selalu mencoba menjatuhkan pohon yang kamu tanam.

Nah, buat kamu yang ingin mencoba berhadapan dengan beruang, yukk segera download game yang satu ini di Google Play dan hajar semua beruang agar kamu bisa menanam pohon sebanyak mungkin.

5. Cut The Rope

Cut The Rope

Cut The Rope

Game teka teki lucu terbaik pilihan kelima yaitu Cut The Rope. Game ini menyuguhkan gameplay fisika yang inovatif, di mana kamu harus memotong tali untuk memasukkan permen ke dalam mulut monster yang berwarna hijau dan lucu.

Namun tidak sekedar memotong tali saja, kamu dituntut teliti dan tepat agar permen bisa masuk tepat di mulut monster lucu tersebut. Tersedia 17 kotak dengan 425 level yang siap menantangmu dan tentu saja tinggi levelnya akan semakin sulit.

6. The Moron Test

The Moron Test

The Moron Test

Rekomendasi game teka-teki lucu selanjutnya adalah game The Moron Test. Game yang satu ini sangat menguji kemampuan otak anda. Meski pertanyaan yang diajukan adalah pertanyaan yang sederhana, akan tetapi kalian mesti memutar otak untuk bisa menjawabnya, hal ini dikarenakan semakin tinggi level yang kalian mainkan maka pertanyaannya juga akan semakin sulit.

Nantinya game The Moron Test ini akan membutuhkan jawaban dari pertanyaan yang ada pada game ini tergolong sangat eksplisit sehingga akan menjadikan para pemain cukup kebingungan.

Nama: The Moron Test
Developer: DistinctDev, Inc.
Ukuran: 16MB
Total Download: 10 Juta+
Rating Play Store: 4.2 (126,872 pengguna)

7. Panda Pop – Bubble Shooter Game. Blast, Shoot Free

Panda Pop – Bubble Shooter Game. Blast, Shoot Free via Google Playstore

Panda Pop – Bubble Shooter Game. Blast, Shoot Free via Google Playstore

Selanjutnya ada Game Panda Pop yang merupakan game bubble teka teki klasik. Game yang satu ini sudah termasuk legend, karena dari dulu hingga kini memiliki banyak sekali pnggemar, setidaknya sudah lebih dari 10 juta pengguna memainkan game ini.

Game panda poo ini punya lebih dari 2000 level dan rintangan yang bisa kita mainkan, dijamin anda tidak akan bosan untuk memainkan game yang satu ini. Kalian bisa menembak dan meledakkan boleh untuk menyelamatkan bayi panda dari babon jahat.

Nama: Panda Pop – Bubble Shooter Game. Blast, Shoot Free
Developer: Jam City, Inc.
Ukuran: 97MB
Total Download: 10 Juta+
Rating Play Store: 4.4 (870,145 pengguna)

8. Jewels Legend – Match 3 Puzzle

Jewels Legend – Match 3 Puzzle

Jewels Legend – Match 3 Puzzle

Selanjutnya ada game Jewels Legend – Match 3 Puzzle. Game yang satu ini mengajak anda untuk memainkan kekuatan permata melalui jari tangan.

Untuk dapat memenangkan game kalian mesti menggeser-geser juga mencocokkan minimal 3 permata dalam satu baris untuk mengeluarkannya dari dalam papan permainan.

Gaame jewels legend ini sekarang sudah lebih dari 470 level 470 level adiktif. Adapun pengemabng dari game Jewel Legend ini sendiri yakni developer game LinkDesks LLC.

Nama: Jewels Legend – Match 3 Puzzle
Developer: LinkDesks LLC
Ukuran: 48MB
Total Download: 5 Juta+
Rating Play Store: 4.6 (229,538 pengguna)

9. Find the Differences 500 levels

Find the Differences 500 levels via Google Playstore

Find the Differences 500 levels via Google Playstore

Game Find the Differences 500 levels ini juga sangat seru untuk dimainkan. Game teka-teki ini memiliki level yang sangat banyak untuk kita mainkan. Sebagaicontoh seperti di atas, anda diharus untuk mencari perbedaan pada foto tersebut, dari yang kecil sampai yang besar.

Kalian dijamin akan ketagihan untuk mencoba permainan yang punya sekitar 500 level untuk dimainkan ini, agar lebih teliti kalian bisa memperbesar gambarnya supaya terlihat lebih jelas.

Nama: Find the Differences 500 levels / Cari Perbedaan 500 level
Developer: PandoraGames
Ukuran: 99MB
Total Download: 1 Juta+
Rating Play Store: 4.6 (44,746 pengguna)

10. Plumber

Plumber

Plumber

Rekomendasi selanjutnya ada game Plumber yang bisa anda mainkan yang dikembangkan oleh pengembang Mobiloids yang menyajikan permainan game puzzle teka teki terbaik di Google PlayStore.

Game asyik yang satu ini mengajak anda untuk memecahkan masalah demi melancarkan arus air supaya bisa berjalan ke pipa berikutnya, cukup mudah sekali.

Akan tetapi anda mesti memutar otak agar pipa-pipa yang kalian putar tersebut bisa mengalirkan air dengan benar jangan sampai meluber kemana-mana. Game puzzle ini punya sekitar 400 level.

Nama: Plumber
Developer: Mobiloids
Ukuran: 12MB
Total Download: 1 Juta+
Rating Play Store: 4.4 (24,923 pengguna)

Baca juga: 17 Game Catur Android Terbaik

11. Roll the Ball: slide puzzle

Roll the Ball slide puzzle via Google Playstore

Roll the Ball slide puzzle via Google Playstore

Selanjutnya ada game Roll the Ball slide puzzle yang sudah sangat populer di Google Playstore. Bahkan game Roll the Ball slide puzzle ini sudah masuk dalam kategori Pilihan Editor.

Game ini bahkan sudah dimainkan oleh lebih dari 100 juta pengguna android dari seluruh dunia. Apa sih yang membuat game ini menjadi populer banget? Game puzzle yang simple ini sangat mudah untuk memainkannya, cukup dengan menggeser kotak dalam game dan memastikan bola bisa berjalan sampai ke kotak warna Merah.

Nama: Roll the Ball: slide puzzle
Developer: BitMango
Ukuran: Bervariasi berdasarkan perangkat
Total Download: 100 Juta+
Rating Play Store: 4.5 (1,289,507 pengguna)

12. Teka Teki Silang

Teka Teki Silang via Google Playstore

Teka Teki Silang via Google Playstore

Rekomendasi game teka-teki lucu yang selanjutnya adalah game teka teki silang yang dikembangkan oleh berni mobile. Game ini bisa jadi piliha untuk mengisi waktu luang anda yang lebih menyenangkan.

Game ini pas banget untuk dinikmati semua jenis smartphone, HP kentang sekali pun, hal ini dikarenakan game ini memiliki ukuran yang sangat kecil, hanya 1MB.

Dalam game ini anda akan melihat deretan kotak kosong dan akan ada sebuah pertanyaan pada kotak masing-masing, kemudian anda akan diminta untuk menjawab pertanyaan sesuai dengan kotak masing-masing.

Nama: Teka Teki Silang
Developer: Berni Mobile
Ukuran: 1MB
Total Download: 5 Juta+
Rating Play Store: 4.1 (135,688 pengguna)

13. TTS Lontong

TTS Lontong via Google Playstore

TTS Lontong via Google Playstore

Rekomendasi game teka-teki lucu android yang terakhir dari kami adalah game Teka-teki Silang Lontong. Berbeda dengan game TTS yang lain, game TTS yang satu ini terbilang agak nyeleneh, dimana game ini inspirasinya dari acara Waktu Indonesia Bercanda di di NET TV.

Game karya anak bangsa ini juga lumayan populer karena sangat asyik sekali untuk dimainkan. Nantinya ketika anda bermain game ini, kalian akan diberi pertanyaan yang sepertinya biasa saja, akan tetapi jawabannya cukup nyeleneh.

Coba anda lihat contoh pada gambar di atas, anda bisa melihat jawaban yang cukup nyeleh bahkan hampir bisa dibilang tidak terpikirkan oleh pengguna game.

Nama: TTS Lontong
Developer: Gambir Game Studio
Ukuran: 19MB
Total Download: 5 Juta+
Rating Play Store: 4.5 (122,850 pengguna)

Penutup

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi game teka teki lucu untuk Android terbaik dan seru yang sangat cocok kamu mainkan di waktu senggang sambil bersantai.

Leave a Reply