Cara Scan Gambar Menjadi Tulisan di HP iPhone & Android, Mudah!

Cara scan gambar menjadi tulisan di iPhone dan Android – Kini ada cara mudah untuk memindai foto agar menjadi tulisan di sebuah dokumen, dengan begitu kita tidak perlu mengetik ulang sendiri tulisan tersebut.

Memang kerap kali kita saat sedang berada di daerah tertentu secara tidak sengaja melihat sebuah tulisan yang ada di Bilboard atau poster yang tulisan di dalamnya cukup menarik perhatian kita, sehingga membuat kita berminat menjadikan isi poster tersebut untuk dijadikan teks biasa.

Selanjutnya akan kita edit menjadi sebuah dokumen. Nah untuk membuat pekerjaan kita menjadi lebih mudah kita membutuhkan bantuan aplikasi agar tidak perlu mengetik ulang sendiri. Aplikasi tersebut akan bekerja dengan cara memindai foto agar menjadi tulisan di sebuah dokumen.

Salah satu contohnya adalah aplikasi Google Lens. Dengan aplikasi tersebut kini kita tidak perlu repot lagi mengetik tulisan yang ada di mana saja kita suka, selain itu Google Lens juga bisa digunakan untuk membuat seluruh tulisan pada salah satu dokumen yang sudah dicetak untuk di konversi menjadi tulisan yang bisa disimpan secara digital.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai cara mudah mengubah scan gambar menjadi tulisan di ponsel bisa langsung saja simak ulasan singkat dari Teknoking.ID, selamat membaca.

Scan Gambar Menjadi Sebuah Tulisan

Kini kita bisa dengan mudah scan gambar untuk merubahnya menjadi tulisan di ponsel kita tanpa harus repot mengetik sendiri tulisan tersebut. Namun untuk itu dibutuhkan sebuah aplikasi, misalnya aplikasi Google Lens.

Aplikasi tersebut bisa kita unduh melalui Google Play Store maupun App Store. Nah untuk yang belum paham bagaimana cara scan gambar menjadi tulisan silahkan simak tutorial berikut ini :

  1. Pertama unduh aplikasi Google Lens melalui Play Store maupun App Store
  2. Setelah aplikasi berhasil dipasang, silahkan buka aplikasi tersebut
  3. Setelah masuk di laman utama aplikasi cari menu Text yang ada di bagan bawah layar
  4. Pilih dokumen fisik seperti gambar, koran, dan yang lainnya yang ingin dijadikan teks
  5. Foto gambar tersebut dan pastikan seluruh tulisan tertangkap kamera
  6. Selanjutnya tekan tombol Shutter serta beri ikon dokumen yang berada di dalam lingkaran
  7. Maka Artificial Intelegence yang ada di Google Lens akan mengubahnya menjadi sebuah tulisan yang bisa diedit secara digital.
  8. Untuk menu Pop Up yang muncul silahkan tekan tombol Select All
  9. Lanjut tekan tombo Copy Text
  10. Kemudian tempelkan tulisan tersebut ke aplikasi Editor Dokumen seperti Word dengan menggunakan fitur Paste

Sebenarnya teks yang sudah kita Copy tersebut bukan hanya bisa disalin pada editor dokumen saja, namun juga bisa menempelkan tulisan yang sudah disalin dari Google Lens ke berbagai aplikasi, contohnya Email, SMS, Chat, serta berbagai sosial media lainnya

Selain dengan memotret gambar secara langsung sebenarnya kta juga bisa mengambil gambar yang ada di HP pada Google Lens, setelah berhasil memilih gambar maka Google Lens akan lanjut memindai serta mencari bagian mana saja teks yang akan disalin.

Saat proses selesai, maka akan muncul menu Pop Up lalu lanjut kita tekan tombol Select All untuk memilih seluru yang sudah berhasil di pindai Google Lens dari gambar kemudian tekan Copy Text untuk menyalinnya.

Selanjutnya kita bisa langsung saja klik Paste untuk menyalin tulisan tersebut pada aplikasi lain yang kita inginkan. uniknya lagi dari aplikasi ini juga bisa digunakan untuk menerjemahkan bahasa dari foto secara Real Time

Penutup

Sampai disini dulu ulsan singkat dari Teknoking.id. semoga artikel mengenai cara mudah scan gambar menjadi tulisan di Android maupun iPhone ini bisa mudah dipahami. Kurang dan lebih mohon maaf. Sekian dan terima kasih.

Baca juga: Aplikasi Scan Thing Apk

Leave a Reply