20 Aplikasi Media Sosial Terbaik & Terpopuler untuk Android iOS

Aplikasi Media Sosial – Android merupakan sistem operasi yang mulai menjadi populer di Indonesia karena sifat multifungsinya dan banyaknya aplikasi gratis yang dapat di download. Dari beberapa aplikasi yang tersedia, aplikasi social media menjadi sangat populer karena fitur-fiturnya yang selalu menarik dan up to date.

Aplikasi sosial media menjadi favorit karena kebanyakan pengguna Android merupakan anak muda yang kreatif dan ekspresif. Berbagai aplikasi sudah dibuat dan diakui atau tidak sangat berpengaruh dalam hal kehidupan komunikasi bermasyarakat.

Aplikasi Media Sosial Terbaik & Terpopuler

Berikut adalah aplikasi sosial media android terpopuler yang sering di gunakan setiap pengguna Android

1. Tiktok

TikTok

Aplikasi media sosial terpopuler saat ini adalah TikTok. Aplikasi berbasis video ini sangat keren yang menarik perhatian banyak orang karena siapa saja bisa menikmati berbagai video singkat dari seluruh dunia.

Bahkan siapa saja bisa jadi kreator TikTok dengan bermodalkan video-video pendek yang mereka buat dengan ponsel mereka. Anda berpeluang memiliki follower jutaan di TikTok tanpa harus menjadi terkenal.

Karena ada banyak artis dadakan yang mendadak viral melalui aplikasi TikTok ini. Cukup dengan rutin mengupaload video dengan durasai 15 sampai 60 detik saja.

Pengguna juga dapat memberikan efek transisi, dan musik di video, jadi video kalian akan lebih keren lagi. Dengan aplikasi medisa sosial terpopuler ini, kalian bisa mengupload video apa saja, mulai dari video dance, tutorial, tips, dan masih banyak lagi. Di tiktok, tidak ada batasan kreativitas bagi kreator.

Baca juga: 6 Seleb TikTok Terkece 2022

2. WhatsApp Messeger

kode rahasia WhatsApp

WhatsApp

WhatsApp merupakan salah satu aplikasi Android yang digunakan sebagai media pesan instant. Keunggulan WahtsApp dibandingkan dengan yang lainnya, yaitu kamu tidak perlu membuat akun untuk memiliki WhatsApp.

Sebagai gantinya, kamu hanya perlu mendaftarkan nomer hp kamu untuk melakukan verfikasi WhatsApp. Untuk menambahkan kontak pada WhatsApp kamu hanya perlu memasukkan nomer hp yang tersimpan di kontakmu.

WhatsApp secara otomatis juga dapat mendeteksi jika salah satu kontak yang tersimpan dalam Androidmu memiliki koneksi aplikasi WhatsApp. Fitur-fiturnya juga memungkinkan kamu untuk saling kirim foto dan menelepon dengan mudah selama kamu terkoneksi internet.

3. Facebook

Cara Daftar Facebook

Facebook

Facebook merupakan salah satu aplikasi Android yang pasti selalu terinstall. Facebook merupakan salah satu aplikasi sosial media yang memiliki banyak fitur menarik. Facebook biasanya digunakan oleh banyak penggunanya untuk mengekspresikan kegiatan sehari-harinya melalui status Facebook.

Aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya untuk menambah teman melalui aplikasi ask friend. Facebook bahkan dapat digunakan sebagai media jual beli online dan tempat untuk share info terkini apapun di dunia. melalui Facebook kamu bisa keep in touch dengan semua teman kamu dimanapun mereka berada.

4. Instagram

Instagram

Instagram merupakan aplikasi sosial media yang selalu ngetrend. Banyak artis menggunakan aplikasi sosial media ini untuk mengunggah foto foto mereka ke dunia maya.

Instagram adalah aplikasi sosial media yang memberikan kebebasan dalam mengupload berbagai foto yang Anda inginkan kemudian membagikan foto tersebut ke media sosial. Di sini kita juga dapat menambahkan caption di setiap foto yang diupload, dan juga ada fitur yang yang berfungsi untuk memberikan tag atau tanda kepada teman kita.

Aplikasi media sosial ini diberikan secara gratis tanpa dipungut biaya bagi pengguna Android, Ios, dan Windows Phone. Tidak seperti Twitter, Facebook, Tumblr, LinkedIn, dan Pinterest, media sosial Instagram ini tidak bisa diakses melalui PC atau Desktop, hanya bisa diakses melalui smartphone.

Baca juga: Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Login

5. LINE

LINE

LINE

Aplikasi yang fungsi utamanya ialah berkomunikasi dengan orang di seluruh dunia, membuatmu jadi lebih dekat dengan keluarga, teman, dan orang-orang terkasih secara gratis.

Dengan panggilan suara dan video, pesan, dan berbagai stiker menarik, Kamu dapat dengan leluasa mengekspresikan diri dengan cara yang tidak pernah kamu pikirkan sebelumnya.

Dengan lebih dari 600 juta pengguna di seluruh dunia, Line berusaha secara terus-menerus memperluas platform yang akan terus memberikan pengalaman baru yang menarik dan kenyamanan bagi para penggunanya.

Selain itu Line juga memiliki kelebihan yang menjadi primadona dan ciri khasnya tersendiri, seperti game dan aplikasi Line. Banyak game populer yang bisa kamu mainkan dengan LINE, berarti kamu harus punya akun Line untuk memainkannya seperti game Line Get’s Rich.

6. Twitter

Twitter

Mungkin sebaiknya sudah tidak saya jelaskan lagi namun yang pasti pengguna twitter sekarang ini mencapai 500 juta lebih pengguna dan akan bertambah dalam tiap harinya. Jika masih kesulitan mencari teman disana mungkin ada yang salah saat menggunakan aplikasi ini.

Di Twitter Anda dapat mengirim foto dengan GIF, video, dan bahkan streaming video langsung dengan tombol Periscope. Tidak ada cara yang lebih baik untuk memiliki suara Anda didengar.

Baca juga: Download Video Twitter

7. WeChat

WeChat

WeChat

Download Wechat android

Aplikasi ini hampir serupa dengan LINE. WeChat adalah aplikasi oleh pesan dan panggilan yang memungkinkan Anda terhubung dengan keluarga & teman di seluruh dunia secara mudah.

WeChat adalah aplikasi komunikasi semua untuk satu untuk teks (SMS/MMS), panggilan suara dan video, Momen, berbagi foto dan permainan. Aplikasi media sosial ini kini banyak digunakan oleh masyarakat kita untuk mendapatkan kenalan baru. Aplikasi WeChat ini punya banyak emoticon, sticker, dan smiley yang lucu-lucu juga dikenal dengan video callingnya.

8. Pinterest

Pinterest

Pinterest

Download aplikasi pinterest android

Berikutnya ada aplikasi Pinterest yang merupakan aplikasi virtual pinboard di mana kalian dapat mengupload foto atau gambar yang bisa dimasukkan ke dalam berbagai kategori-kategori (semacam album atau folder) yang dapat anda customize namanya.

Aplikasi Pinterest ini bisa dibilang sebagai memiliki jutaan koleksi foto-foto keren. Anda dapat menemukan ide-ide mulai dari bagaimana mendekorasi rumah, fashion, gambar anime, tokoh-tokoh inspiratif, karya-karya seni digital, meme dan lain sebagainya.

Aplikasi media sosial Pinterest ini banyak dijadikan sebagai inspirasi para blogger maupun youtuber mencari ide-ide kreatif di konten-konten mereka.

9. Quora

Quora

Quora

Selanjutnya anda bisa mengunduh aplikasi Quora yang merupakan aplikasi media sosial android. Aplikasi ini Teknoking.ID rekomendasikan untuk anda unduh.

Hal ini dikarenakan aplikasi ini berisikan thread dan komentar para pengguna yang memiliki pengalaman akan thread tersebut. Hal yang menarik dari aplikasi ini adalah karena terdapat thread mengenai dunia bisnis dan pekerjaan. Banyak sekali yang admin dapat dari pengalaman berharga mereka.

10. Telegram

Telegram

Telegram

Rekomendasi aplikasi media sosial terbaik selanjutnya adalah aplikasi Telegram. Aplikasi yang satu ini terkenal dengan sistem keamanan yang sangat handal.

Akan tetapi untuk pengguna aplikasi ini di Indonesia lebih banyak mengenal aplikasi ini menjadi aplikasi sosial media berbasis messenger yang berisi berbagai macam link download film dan TV series.

Ternyata aplikasi Telegram ini tidak cuma memiliki fitur tersebut, ada banyak fitur aplikasi Telegram yang bisa anda manfaatkan. Fitur grup membuat data tersimpan dan terorganisir dengan baik, sehingga membuat telegram sangat tepat buat grup berbasis pembelajaran.

11. LinkedIn

LinkedIn

LinkedIn

Aplikasi media sosial terbaik selanjutnya yang bisa anda install adalah aplikasi LinkedIn. Aplikasi LinkedIn ini bisa dibilang berbeda dengan aplikasi media sosial lainnya karena aplikasi ini dipakai oleh kalangan profesional untuk berbagai keperluan yang “lebih serius”.

Aplikasi LinkedIn ini mengaku bahwa merupakan jaringan profesional terbesar di dunia saat ini. Dari kalangan profesional banyak yang menggunakan aplikasi ini. Anda juga bisa memperoleh data tentang dunia kerja.

Selain itu, dengan aplikasi LinkedIn ini kalian juga dapat melihat profil pekerjaan seseorang yang mungkin akan direkrut ke dalam sebuah perusahaan. Dengan aplikasi ini pengguna juga bisa mengetahui peluang pekerjaan baru, atau hanya sekedar memperluas jaringan hubungan profesional

12. Snapchat

Snapchat

Snapchat

Berikutnya ada aplikasi Snapchat yang merupakan salah satu aplikasi pesan mobile yang terbilang cukup unik di mana pengguna bisa untuk saling berbagi video dan foto, dimana nantinya konten-konten tersebut akan terhapus secara otomatis.

Para pengguna aplikasi ini juga bisa anda manfaatkan untuk membuat video atau foto menjadi lebih kreatif dengan menambahkan teks atau coretan pensil.

Aplikasi ini memiliki nama video atau foto Snap yang nantinya bisa anda kirim ke teman yang ada di dalam kontak. Dari hasil riset We Are Social 2020 diketahui bahwa pengguna Snapchat mencapai lebih dari 300 juta per bulannya.

13. Likee

Likee

Likee

Selanjutnya, Teknoking.ID juga merekomendasikan aplikasi media sosial terbaik Likee yang bisa anda nikmati secara gratis. Aplikasi Likee ini sendiri merupakan sebuah media sosial berbasis video pendek seperti media sosial terbaik lainnya.

Media sosial Likee ini sendiri merupakan platform pembuatan video pendek terkemuka yang berasal dari negara Singapura dalam naungan BIGO Technology Pte., Ltd.

Aplikasi ini sendiri sudah eksis dari tahun 2017 yang sangat memberikan kemudahan untuk para pengguna untuk membuat konten video keren karena aplikasi ini punya lebih dari 2.000 efek video.

Sampai sekarang aplikasi ini sudah didownload oleh lebih dari 150 juta pengguna di dunia dari 200 negara mulai dari Indonesia, Rusia, Cina, Amerika Serikat, Brazil dll.

14. Bumble

Bumble

Bumble

Download Aplikasi Bumble versi AndroidDownload Aplikasi Bumble iOS

Rekomendasikan aplikasi media sosial dari Teknoking.ID selanjutnya adalah aplikasi Bumble yang semakin populer, terutama untuk para anak-anak muda, popularitas aplikasi ini semakin moncer ketika pengguna TikTok banyak yang mengulas cerita saat ketemu dengan pasangan menggunakan aplikasi kencan bumble ini.

Aplikasi bumble ini punya fitur yang unik, bahkan bisa dibilang belum ada pada aplikasi lainnya yang serupa. Ada fitur pencarian teman obrolan berdasarkan kategorinya. Bahkan kalian juga dapat menyesuaikan kategori pencarian untuk mencari pasangan atau kawan saja.

Berikutnya, aplikasi ini juga bakal memberikan lama waktu selama 24 jam untuk kedua pengguna bisa mengobrol satu sama lain. Kalau ada Beeline (orang yang match dengan Anda) tidak membalas pesan, maka kesempatan kalian buat menjalin hubungan lebih jauh lagi akan hilang.

Namun untuk bisa menikmati fitur tersebut, kalian mesti berlangganan premium, kalian dapat memakai fitur rematch dengan Beeline yang diinginkan.

15. NGL – anonymous q&a

NGL - anonymous q&a - Aplikasi Sosial Media

NGL – anonymous q&a

Download NGL – anonymous q&a AndroidDownload NGL – anonymous q&a iOS

Selanjutnya ada aplikasi NGL- anonymous q&a yang merupakan aplikasi sesi tanya jawab yang populer di Instagram. Dengan menggunakan aplikasi NGL – anonymous q&a ini pengguna dapat memulai sesi tanya jawab pada para pengikut di akun sosial media.

Dengan menggunakan aplikasi NGL – anonymous q&a ini, pengguna dapat melontarkan pendapat atau pertanyaan secara anonim. Kalian juga dapat memposting partisipasi mereka ke Instagram Story dan memberikan tanggapan. Cara memakai aplikasi ini juga sangat mudah,

16. CapCut

CapCut - Aplikasi Sosial Media

CapCut

Dwonload Aplikasi CapCut AndroidDwonload Aplikasi CapCut iOS

Aplikasi CapCut ini sendiri merupakan aplikasi edit video yang viral banget, karena banyak digunakan oleh para pengguna berbagai media sosial apakah itu TikTok, Instagram, Youtube dan berbagai media sharing video lainnya.

Tidak jarang para pegiat media sosial yang menggunakan aplikasi CapCut untuk menghasilkan konten-konten menarik guna mengisi akun medsos mereka dengan video-video keren.

17. Zenly

Zenly - Aplikasi Sosial Media

Zenly

Download Aplikasi Zenly AndroiDownload Aplikasi Zenly iOS

Rekomendasi aplikasi media sosial selanjutnya yang bisa anda gunakan adalah aplikasi Zenly. Aplikasi yang satu ini tidak kalah menarik untuk kita nikmati karena menjadi salah satu aplikasi sosial media yang berbasiskan peta yang banyak digunakan oleh anak-anak muda.

Dengan menggunakan aplikasi Zenly ini, anda dapat mendeteksi tempat dimana mereka sedang berada dengan cepat dan akurat. Dengan aplikasi ini kalian juga dapat mengetahui lokasi teman-teman yang terhubung dengan si pengguna.

Aplikasi ini juga dapat kalian manfaat untuk mengngobrol dan mencari teman dari berbagai dareah atau bahkan negara. Tertarik? Yuk download aplikasinya.

18. Tantan

Tantan - Aplikasi Sosial Media

Tantan

Download Aplikasi Tantan AndroidDownload Aplikasi Tantan iOS

Rekomendasi media sosial terpopuler yang mesti anda cobain selanjutnya adalah aplikasi Tantan yang menjadi salah satu media sosial dating yang banyak digunakan oleh jomblowan dan jomblowati dari seluruh dunia.

Aplikasi kencan online ini sangat populer karena dengan menggunakan aplikasi ini penggunanya dapat berkenalan dengan banyak orang dari seluruh penjuru dunia.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kalian cukup untuk me-like pada profil akun Tantan lainnya yang kalian rasa menarik, maka jika kalian cocok dengan akun yang kalian like maka anda bisa langsung chatting dengan pemilik akun tersebut.

Para pengguna tantan ini nantinya bakal dapat chat dari orang yang cocok dengan pengguna lainnya saja, sehingga anda tidak usah cemas dengan chat-chat yang datang dari pengguna yang tidak jelas, sehingga kalian akan sangat menikmati penggunaan aplikasi ini.

Tenang saja, Anda hanya akan mendapatkan chatting dari orang yang match dengan Anda saja. Jadi, Anda tidak perlu khawatir dengan akun-akun random yang sembarangan chat.

19. Skype

Skype - Aplikasi Sosial Media

Skype

Download Aplikasi Skype

Skype merupakan salah satu aplikasi yang sudah lawas namun tetap bisa bertahan ditengah gempuran berbagai media sosial yang terus bermunculan hingga kini.

Skype sebagai aplikasi perpesanan bisa dibilang tetap populer untuk digunakan bila dibandingkan dengan aplikasi yahoo messenger yang sudah lenyap dari peredaran.

Aplikasi yang dibidani oleh Microsoft ini sudah berusia lebih dari 15 tahun dan kini sudah digunakan oleh lebih dari 600juta pengguna dari seluruh dunia.

20. Kakaotalk

Kakaotalk - Aplikasi Sosial Media

Kakaotalk

Download Aplikasi Kakaotalk android

Selanjutnya, Teknoking.ID juga merekomendasikan aplikasi Kakaotalk yang bisa anda gunakan untuk bersosialisasi dengan teman-teman dari seluruh penjuru dunia, bukan hanya teman-teman dari Indonesia saja. Aplikasi ini sudah banyak dipasang oleh pengguna di Indonesia, karena cara penggunaannya yang mudah. Aplikasi agak mirip dengan line, kaya dengan Emoticon keren dan lucu.

21. Tinder

Tinder - Aplikasi Sosial Media

Tinder

Download Tinder android

Rekomendasi aplikasi media sosial terakhir dari kami adalah aplikasi tinder yang merupakan salah satu media jejaring sosial kekinian. Aplikasi tinder ini cocok banget buat kalian yang mau mendapatkan kenalan baru dalam radius tertentu.

Dengan menggunakan aplikasi ini kalian bisa menemukan teman pada radius tertentu, karena aplikasi ini dilengkapi dengan fitur unik, sehingga pengguna dapat mengatur area teman yang ingin mereka jangkau.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kalian bisa menemukan tempat tinggal teman anda, kalian bisa mengatur jarak radius teman yang ingin anda ajak berkenalan. Cocok banget buat kalian yang sudah lama sendiri tidak kunjung menemukan tautan hati.

Penutup

Itulah aplikasi media sosial yang bisa anda jadikan pertimbangan untuk anda unduh, saya yakin dari temen – temen semua pasti pernah mencoba salah satunya atau malahan sudah pernah mencoba semuanya atau mungkin sudah terinstal semua aplikasi tersebut di ponsel Android masing – masing.

Baca juga: Cara Daftar Facebook

Leave a Reply