12 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Gratis Terbaik

Aplikasi Edit Video Android – Smartphone khususnya yang berbasis android adalah salah satu ponsel dengan sistem operasi terbaik saat ini. Dengan sistem operasi Open Source membuat siapa saja bisa berekspresi dengan membuat aplikasi mereka sendiri dengan mudah.

Siapa saja bisa membuat aplikasi android dengan menggunakan berbagai aplikasi editing maupun coding, apakah itu yang online seperti Adromo, atau aplikasi coding Eclips, android studio dan aplikasi lainnya,

Hal ini membuat, android sangat kaya sekali dengan aplikasi yang bisa didapatkan secara gratis di Google Playstore. Kita bisa mendapatkan aplikasi apa saja secara gratis, dan jika memiliki sedikit kemampuan koding atau editing source code android, kita bisa membuat aplikasi kita sendiri.

Salah satu aplikasi yang banyak digunakan saat ini adalah aplikasi edit video android. Jadi kalau dulu kita harus menggunakan PC atau komputer untuk mengedit video, namun sekarang kita bisa menggunakan ponsel smartphone android kita untuk mengedit video, bahkan secara profesional.

Ada banyak aplikasi yang bisa kita dapatkan secara gratis untuk mengedit video dengan menggunakan smartphone, bahkan hasilnya tidak kalah dengan komputer sekalipun.

Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Terbaik

Kali ini Teknoking merekomendasikan kepada anda beberapa aplikasi aplikasi edit video android terbaik yang bisa anda gunakan untuk keperluan editing, apakah itu untuk anda upload ke media sosial atau untuk konten youtube anda.

Apa saja aplikasi edit video android terbaik itu? Berikut ini rekomendasinya untuk anda:

1. KineMaster

KineMaster via Cbsistatic

KineMaster via Cbsistatic

Aplikasi edit video android terbaik yang pertama adalah KineMaster. Siapa sih yang tidak kenal dengan aplikasi ini. Anda pengguna android atau yang sering nonton video di youtube tentu sering melihat ada video dengan watermark KineMaster bukan?

Ya, editor video tersebut menggunakan aplikasi KineMaster untuk mengedit video mereka. Tidak hanya tersedia di PC saja, KineMaster juga ada versi androidnya.

KineMaster termasuk salah satu video editing yang memberikan hasil profesional. Hasil ekspor video yang dihasilkan juga tidak kalah dengan editing dengan menggunakan PC.

Aplikasi editing video yang satu ini menyajikan pengeditan granular bingkai demi bingkai, pratinjau instan prarender dan dukungan hingga empat trek audio serta klip audio tak terbatas.

Ketika proses editing video nantinya, editor akan dimudahkan dengan adanya layar dengan dua layer video sehingga kita bisa menggunakan berbagai efek ciamik untuk membuat video kita lebih profesional.

Berbagai efek tersedia di aplikasi KineMaster ini, mulai dari efek prasetel atau animasi bingkai utama, pengomposisian kunci kroma, penyesuaian warna yang tepat, dan kontrol kecepatan dari 0,25x hingga 1,5x tanpa distorsi nada audio.

Aplikasi ini dapat tidak hanya tersedia untuk android saja, tetapi juga tersedia untuk platform lain seperti iPhone dan iPad. Anda bisa menikmatinya secara gratis. Jika anda merasa cocok dengan aplikasi ini dan ingin versi full tanpa watermark, anda bisa menguprade ke versi berbayarnya.

2. Adobe Premiere Clip

Adobe Premiere Clip via Technodoze

Adobe Premiere Clip via Technodoze

Aplikasi edit video android terbaik selanjutnya adalah Adobe Premiere Clip. Aplikasi ini merupakan aplikasi edit video profesional. Hal ini dikarenakan berbagai fitur editing video yang sangat rapi.

Dengan menggunakan aplikasi Adobe Premiere Clip, anda bisa melakukan proses editing yang lebih cepat, dengan dukungan dari fungsi pengeditan otomatis atau fitur pengeditan khusus yang lebih canggih.

Untuk menambah profesional video, anda bisa menambahkan latar musik yang bisa kamu tambahkan yang sudah tersedia di aplikasi atau ada juga animasi judul dan fitur transisi yang membuat video jadi lebih halus lagi.

Aplikasi ini juga terintegrasi dengan produk Adobe lainnya, mulai dari Premier Pro, Lightroom dan Capture CC. Adobe Premiere Clip ini bisa anda dapatkan secara gratis di Google Playstore.

3. Quik

Quik via Lithium

Quik via Lithium

Rekomendasi aplikasi editing video untuk android berikutnya adalah Quik. Aplikasi ini dikembang oleh GoPro. Tidak hanya untuk android saja, aplikasi ini juga tersedia untuk iPhone dan iPad.

Meski gratis, aplikasi ini bisa anda andalkan untuk mengedit video anda secara profesional. Di dalam aplikasi ini terdapat banyak fitur keren yang akan membuat video yang anda edit menghasilkan video yang profesional.

Aplikasi ini memungkinkan anda untuk mengidit foto dan klip video sebanyak 200 buah dari folder atau kamera GoPro Plus.

Dengan bantuan aplikasi ini, anda pengguna bisa memangkas, memperbesar dan memutar foto serta klip video. Pengguna juga bisa memilih 26 tema berbeda dengan berbagai font, filter, dan grafik.

Video yang dihasilkan oleh aplikasi ini bisa memiliki kualitas video HD 1080p atau 720p dalam format bioskop, persegi, atau potret untuk anda upload ke channel youtube atau akun media sosial kamu.

4. WeVideo

WeVideo

WeVideo

Aplikasi yang bisa kamu pakai untuk edit video berikutnya adalah WeVideo. Aplikasi ini sendiri memungkinkan and untuk mengedit video secara bebas sesuai dengan keinginan anda.

Anda dapat mengkombinasikan berbagai elemen dan fitur yang tersedia. Pengguna bisa menambahkan semua elemen teks, transmisi, dan efek gerakan dalam genggaman. Ada juga fitur green screen yang  bisa anda gunakan untuk mempercantik video anda. Karena ada banyak bahan di youtube yang berlayar hijau yang bisa anda etik.

5. PowerDirector

PowerDirector via Cbsistatic

PowerDirector via Cbsistatic

Aplikasi editor video gratis android selanjutnya adalah PowerDirector. Aplikasi ini tidak hanya tersedia untuk android saja, tetapi tersedia juga untuk Windows.

Anda bisa menggunakan aplikasi keren ini untuk mengedit video untuk berbagai keperluan, karena aplikasi ini memiliki banyak fitur keren

Beberapa efek keren, bisa melakukan pengeditan FX dengan kontrol seret dan lepas yang intuitif, latar belakang layar hijau dan biru yang dapat diedit dengan kunci chroma, anda juga bisa memberikan efek slow motion, video vertikal khusus untuk seluler, dan semua alat transisi serta melakukan pamangkasan pada video.

Aplikasi ini terbilang memiliki fitur yang lengkap serta mudah untuk dipakai. Apalagi jika kamu sudah terbiasa mengedit dengan video editor ini, maka kamu bisa mengedit video dengan cepat.

Di dalam aplikasi PowerDirector,  setidaknya terdapat lebih dari 30 efek dan gaya transisi yang bisa kamu sisipkan ke dalam video yang kamu edit.

6. PicPlayPost

PicPlayPost

PicPlayPost

Video editor berikutnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat konten youtube atau keperluan lain. Dalam video editor ini setidaknya anda bisa menambahkan sampai 365 media sebagai bahan untuk membuat video hingga durasi 30 menit. Untuk hasil yang bisa kamu ekspor nantinya dalam kualitas 1080p. 

Video editor ini terbilang sebagai video editor profesional, karena memiliki banyak fitur personalisasi yang berlimpah, termasuk memberikan logo khusus untuk video anda, dengan video editor ini anda juga bisa membuat video dengan rasio bingkai 9:16 untuk Story Instagram.

Tidak hanya tersedia untuk android saja, aplikasi ini juga bisa digunakan oleh iPhone, iPad dan Windows secara gratis.

7. VivaVideo

VivaVideo via Thetechtoys

VivaVideo via Thetechtoys

Rekomendasi aplikasi untuk mengedit video dengan ponsel android berikutnya adalah dengan menggunakan aplikasi VivaVideo.

Aplikasi ini juga termasuk salah satu aplikasi populer yang banyak digunakan. Anda bisa memanfaatkan berbagai fitur yang tersedia secara gratis.

Anda dapat menggabungkan beberapa video atau menambahkan foto menjadi satu kesatuan video yang utuh yang nantinya bisa anda gunakan untuk akun media sosial atau konten channel youtube anda.

Berbagai fitur gratis tersedia di aplikasi ini mulai dari ratusan efek khusus, stiker, filter, klip animasi, dan subtitle untuk mengubah sebuah klip video menjadi konten yang dapat dibagikan.

Selain itu, kelebihan aplikasi edit video yang saut ini juga memiliki banyak fitur kontrol mulai dari slow motion dan fast motion, sembilan opsi lensa khusus, backsound musik hingga template kolase.

8. Movie Maker Filmmaker

Movie Maker Filmmaker via Ytimg

Movie Maker Filmmaker via Ytimg

Movie Maker Filmmaker merupakan rekomendasi untuk mengedit video di HP android selanjutnya yang bisa anda gunakan Aplikasi yang 100% gratis ini bisa berguna bagi anda yang pekerjaan hari-hariannya sebagai editor video atau anda yang hanya iseng ingin mengedit video.

Aplikasi Movie Maker Filmmaker ini termasuk yang mudah untuk digunakan. Terdapat banyak efek mulai dari efek video langsung, efek animasi teks, musik slideshow, dan sebagainya.

9. Funimate

Funimate via Androidcentral - 12 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Gratis Terbaik

Funimate via Androidcentral

Anda juga bisa menggunakan Funimate untuk mengedit video anda secara sederhana. Aplikasi edit video ini memungkinkan anda untuk mengedit video menjadi lebih unik dan kreati.

Video editor ini sangat cocok untuk kamu gunakan mengedit video dengan durasi yang pendek yang bertujuan hiburan semata.

10. Videoshop

Videoshop - 12 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Gratis Terbaik

Videoshop

Aplikasi editing video untuk HP android selanjutnya videoshop. Dengan menggunakan aplikasi ini anda dapat mengedit video sehingga lebih keren dan menarik.

Beberapa fitur menarik juga tersedia dalam video editor ini mulai dari pemangkasan klip biasa, menambahkan teks, transisi, dan memberikan efek suara, serta menambahkan backsound dari folder HP pengguna.

Dengan bantuan aplikasi ini anda dapat mengedit video menjadi lebih pro dengan mempercepatnya, memperlambatnya, membuat animasi stop-motion, dan bahkan memutarnya secara terbalik.

11. FilmoraGo

FilmoraGo via Prweb - 12 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Gratis Terbaik

FilmoraGo via Prweb

FilmoraGo adalah salah satu aplikasi edit video yang banyak digunakan. Saya sendiri menggunakan aplikasi filmora untuk mengedit video di laptop pribadi saya. Ada banyak fitur keren di aplikasi filmora ini.

Nah, buat anda pengguna android, anda bisa mengunduh aplikasi filmoraGo ini untuk mengedit video-video yang tersedia di ponsel anda secara profesional.

Berbagai fitur tambahan mulai dari putar balik, transisi klasik, pemangkasan dan pemotongan, pengeditan gerakan lambat atau cepat, menambahkan suara, mix audio, gambar dalam gambar (PIP) hingga pengaturan warna.

Mengedit video dengan menggunakan FilmoraGo ini akan membuat video anda menjadi seperti film di TV, terlihat profesional. Karena video editor ini memiliki banyak tema yang tersedia di dalamnya.

Aplikasi ini termasuk yang mudah untuk digunakan. Anda dapat menyimpan video dengan berbagai ratio, mulai dari rasio 1:1, rasio 16:9, video terbalik. FilmoraGo juga menyediakan fitur premium yang bisa anda beli.

12. VideoShow

VideoShow via Ewebtip - 12 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Android Gratis Terbaik

VideoShow via Ewebtip

Rekomendasi aplikasi untuk mengedit video dengan android yang terakhir yang kami rekomendasikan adalah VideoShow yang sudah banyak digunakan oleh editor video profesional.

Editor video ini adalah salah satu yang terbaik, dan bisa anda nikmati secara gratis dengan mendowloadnya di Google Playstore.

Anda dapat mengedit video agar terlihat lebih menarik dengan menambahkan teks, efek, musik, efek suara, bahkan melakukan dubbing langsung.

Setidaknya ada lebih dari 50 tema yang tersedia di dalam aplikasi ini, dengan menambahkan tema atau template yang sudah disediakan tentu akan membuat video yang anda edit tambah keren lagi.

***

Wah, ada banyak sekali ya aplikasi yang bisa kita gunakan untuk mengedit video dengan smartphone kita. Kini smartphone fungsinya benar-benar sudah menggantikan laptop ya. Kita bisa mengedit video hanya bermodalkan ponsel saja.

Demikianlah rekomendasi aplikasi edit video android terbaik dari kami. Mungkin anda punya pengalaman mengedit video dengan aplikasi lain, silahkan sampaikan di kolom komentar supaya bisa kami tambahkan untuk postingan kami selanjutnya.

Leave a Reply