20 Aplikasi Chatting Terbaik, Fitur Lengkap, Bisa Kirim File 1,5 GB, Gratis!

Aplikasi Chatting Terbaik – Dengan berkembangnya teknologi di satu sisi bisa memberikan manfaat untuk banyak orang, juga dapat membuat seseorang terjerumus pada kejahatan apabila tidak digunakan seperti yang semestinya.
Beberapa manfaat yang bisa diambil adalah dengan dengan kecanggihan teknologi ini kita dapat dengan mudah berkomunikasi dengan keluarga, saudara atau teman kita yang berada pada tempat yang jauh.
Media yang kita bisa kita gunakan untuk berkomunikasi juga sudah banyak tersedia dengan harga terjangkau, tidak heran kita menjumpai seseorang yang memiliki Handphone lebih dari satu.
Dan bahkan sekarang anak kecil pun sudah banyak yang sudah memilikinya. Dengan menggunakan media tersebut dan dibantu dengan aplikasi pendukung yaitu aplikasi chatting kita bisa berkomunikasi dengan mudah dan murah bahkan tanpa harus mengeluarkan biaya sepeser pun untuk bisa chatting atau berkomunikasi dengan orang lain, namun hanya memanfaatkan akses internet dari ponsel Android Anda.

Aplikasi Chatting Online Terbaik & Terbaru di Android Indonesia

Banyak aplikasi yang populer digunakan untuk chatting dengan mudah yang bisa Anda coba pada smartphone Android Anda, berikut kami rangkum beberapa aplikasi tersebut pada artikel di bawah ini, silahkan disimak.

1. Facebook Messenger

Facebook Messenger

Facebook Messenger

Aplikasi chatting pertama adalah Facebook. Hampir setiap orang yang ada di dunia ini memiliki akun Facebook, dan bahkan tidak sedikit yang memiliki akun Facebook lebih dari satu.
Dengan aplikasi facebook yang kita install di Android akan semakin memudahkan kita untuk berkomunikasi dengan keluarga, saudara atau bahkan saudara kita. Selain aplikasi Facebook Anda juga bisa mencoba aplikasi yang juga keluaran pihak facebook yaitu Facebook Messenger. 
Menggunakan aplikasi FB Messsenger ini Anda bisa chatting dengan mudah dengan teman Facebook Anda, dan juga fitur yang disediakan juga beragam, diantaranya Anda bisa menelepon atau melakukan video call dengan teman facebook Anda.
Kelebihan Facebook Messenger (Pros) Kekurangan Facebook Messenger (Cons)
  • Memiliki fitur berkirim pesan suara, telepon, dan video call.
  • Dapat diunduh secara gratis.
  • Kontak terotomatisasi dengan Facebook.
  • Dapat diakses di semua platform.
  • Tidak hanya untuk personal, tapi juga memiliki fitur untuk video grup dengan kualitas tinggi.
  • Memiliki mode gelap.
  • Fitur untuk mengirim dan menerima uang masih terbatas untuk pengguna di Amerika Serikat.
  • Aplikasi harus diunduh secara terpisah, tidak menjadi bagian dari Facebook itu sendiri.
  • Harus memiliki akun Facebook.
  • Memiliki tampilan yang monoton.

2. BBM For Android

BBM For Android

BBM For Android

Aplikasi chatting yang bisa Anda coba berikutnya adalah Black Berry Messenger Untuk Android. Aplikasi ini banyak diserbu setelah beberapa waktu lalu telah dirilis untuk Android dan disediakan freeware untuk pengguna Android.
Anda dapat berkomunikasi dengan cepat dan mudah serta Anda juga membuat suasana berbeda dengan mengirimkan sticker lucu dan keren pada teman Anda.

3. WhatsApp

WhatsApp

WhatsApp

Aplikasi chatting terbaik selanjutnya adalah What’s App atau sering disebut WA. Aplikasi khusus chatting yang sederhana dan mudah untuk digunakan, hanya dengan menginstall aplikasi What’s App di Android Anda, maka Anda langsung bisa berkomunikasi dengan teman Anda yang juga menggunakan aplikasi ini cukup dengan menambahkan nomor HP mereka.
Dan Anda bisa menggunakan fitur yang beragam pada aplikasi ini, diantaranya bisa chatting dengan cepat dan mudah, bisa chatting dengan banyak orang sekaligus, mengirim file seperti musik, foto, video dan masih banyak lagi.
Kelebihan WhatsApp (Pros) Kekurangan WhatsApp (Cons)
  • Dapat mengirim dan menerima pesan teks, panggilan suara, panggilan video.
  • Mudah dalam mengirim file berupa dokumen, gambar, dan video.
  • Tidak hanya sebagai komunikasi secara personal tapi juga dalam grup.
  • Aplikasi dapat dijalankan baik melalui perangkat seluler dan web dan desktop.
  • Gratis.
  • Aman karena memiliki enkripsi end-to-end.
  • Tersedia fitur story.
  • Adanya backup chat.
  • Dapat dipasang pada widget sebuah situs web atau blog.
  • Emoticon kurang menarik.
  • Volume data yang cukup besar.
  • Sering minta di update.

Cek juga: Link Download GB WhatsApp (GB WA) Mod APK 

4. Line

Line

Line

Aplikasi chatting terbaru dan terbaik selanjutnya adalah Line. Menggunakan aplikasi ini Anda bisa dengan mudah chatting dengan teman Anda yang juga memiliki akun Line.
Namun, Anda harus menambahkan teman Anda secara manual dengan memasukkan nomor handphonenya. Fitur terbaru yang bisa Anda coba yaitu Video Call dan juga mengubah tema Line sesuai keinginan Anda.

Harga: Gratis

Kelebihan Line (Pros) Kekurangan Line (Cons)
  • Dapat diunduh dan digunakan secara gratis dan mudah.
  • Bisa digunakan untuk mengirimkan pesan teks, gambar, dan menelepon.
  • Menggunakan nomor telepon sebagai identitas akun.
  • Pengguna dapat membuat QR Code untuk digunakan sebagai penambah teman.
  • Terdapat begitu banyak stiker dan emoticon menarik yang dapat diunduh secara gratis maupun berbayar.
  • Terdapat fitur Black List ID.
  • Dapat digunakan pada perangkat seluler ataupun tablet atau desktop.
  • Hanya bisa menampung anggota grup hingga 100 orang.
  • Fitur telepon dapat berkualitas baik pada jaringan minimal 3G.
  • Ukuran aplikasinya besar.

5. Kakao Talk

Kakao Talk

Kakao Talk

Aplikasi chatting terbaru dan terbaik selanjutnya adalah Kakao Talk. Hampir sama dengan aplikasi chatting yang lainnya, yaitu Anda dapat melakukan Telepon atau Video Call secara gratis dengan teman Anda. Yang membedakan aplikasi ini adalah Anda dapat mengirim animasi bergerak yang keren dan lucu kepada teman Anda.

6.  WeChat

WeChat - Aplikasi Chatting Terbaik

WeChat

Aplikasi chatting terbaru dan terbaik selanjutnya adalah We Chat. Aplikasi ini menawarkan pada Anda Voice dan Video Call secara gratis, dan masih banyak lagi fitur keren lainnya. Dan sticker lucu dan imut banyak tersedia yang siap Anda kirimkan kepada teman We Chat Anda.
Aplikasi yang satu ini dikembangkan oleh developer aplikasi ternama Tencent di Tiongkok. Aplikasi ini bahkan bisa dipakai oleh berbagai flatform mulai dari Android, iPhone, BlackBerry, Windows Phone, dan platform Symbian.

Harga: Gratis

Kelebihan WeChat (Pros) Kekurangan WeChat (Cons)
  • Dapat mencari teman baru hanya dengan menggoyangkan handphone.
  • Terdapat fitur look around yang memungkinkan pengguna untuk mencari pengguna lain yang menggunakan WeChat.
  • Bida menyembunyikan orang tertentu menggunakan fitur hidden.
  • Memiliki opsi pembayaran cashless.
  • Mudah dalam mengetahui aktivitas teman baru.
  • Terdapat batasan pada jumlah anggota grup.
  • Fitur goyang hanya terbatas pada negara yang sama.
  • Semua anggota grup memiliki keterbatasan seperti untuk mengganti nama grup.

7. Imo

Imo - Aplikasi Chatting Terbaik

Imo

Aplikasi chatting atau mengirim pesan terbaru dan terbaik selanjutnya adalah Imo. Aplikasi ini banyak dikenal sebagai aplikasi video call terbaik dan termudah.
Cukup dengan menginstall aplikasi ini Anda dapat melakukan video call dengan teman Anda yaitu dengan menambahkan nomor ponsel teman Anda yang juga memiliki aplikasi Imo. Dan Anda tidak perlu membuat akun terlebih dahulu seperti aplikasi pada umumnya.

8. Skype

Skype - Aplikasi Chatting Terbaik

Skype

Aplikasi chatting yang bisa Anda coba selanjutnya adalah Skype. Aplikasi ini banyak digunakan oleh orang-orang yang ingin video call dengan jaringan internet cepat.
Anda dapat melakukan video call dengan banyak orang sekaligus dengan cepat dan mudah. Dan juga fitur chatting yang bisa Anda gunakan untuk memudahkan berkomunikasi dengan keluarga, saudara ataupun teman Anda.

Harga: Gratis

Kelebihan Skype (Pros) Kekurangan Skype (Cons)
  • Lebih ekonomis karena bisa melakukan panggilan secara gratis kemana saja.
  • Memiliki kualitas suara yang tinggi.
  • Data dan alat pencari pengguna global terdesentralisasi.
  • Memiliki keamanan yang tangguh.
  • Mudah digunakan (user friendly).
  • Membuka peluang adanya penipuan karena registrasi dapat dilakukan tanpa menyertakan identitas diri yang sah (asli).
  • Kapasitas yang cukup besar, karena Skype memakan sekitar 23MB pada harddisk.
  • Pengguna yang ingin melakukan panggilan harus sama-sama sedang online.
  • Butuh koneksi yang cepat untuk melakukan video call.

9. Say Hi Chat

Say Hi Chat - Aplikasi Chatting Terbaik

Say Hi Chat

Aplikasi chatting terbaik selanjutnya adalah Say Hi Chat, Anda dapat menemukan banyak teman dengan mendeteksi orang-orang terdekat dari lokasi Anda dan melakukan chatting dengan mereka, silahkan berkenalan serta berbagi hal-hal yang positif dengan mereka.

10. SnapChat

SnapChat - Aplikasi Chatting Terbaik

SnapChat

Aplikasi chatting terbaru dan terbaik yang bisa anda instal adalah SnapChat. Anda dapat dengan mudah membagikan moment terbaik kepada teman Anda cukup dengan menjepret foto Anda lalu dikirimkan dengan SnapChat, pilih foto Anda yang terlucu untuk membuat teman Anda tertawa.

11. Telegram

Telegram - Aplikasi Chatting Terbaik

Telegram

Aplikasi Telegram ini juga sangat populer, bahkan aplikasi ini banyak digunakan oleh para eksekutif hingga para kalangan profesional. Dengan menggunakan aplikasi perpesanan ini kalian bisa mengirimkan file besar hingga berukuran 1,5 Gb lho.

Disebut-sebut aplikasi ini bisa menggeser kepopuleran aplikasi WhatsApp. Kabar baiknya, anda bisa menggunakan aplikasi ini secara gratis.

Kelebihan Telegram (Pros) Kekurangan Telegram (Cons)
  • Dapat diunduh dan digunakan secara gratis.
  • Bebas dari iklan.
  • Aplikasi yang ringan dan cepat dalam berkirim pesan.
  • Menggunakan sistem enkripsi end-to-end.
  • Mampu mengirim file sebesar 1.5GB.
  • Memiliki fitur Channel berkapasitas besar.
  • Adanya fitur Bot.
  • Dapat digunakan pada beberapa jenis perangkat.
  • Mampu menampung 30 ribu orang dalam sebuah grup.
  • Memerlukan ruang penyimpanan yang kecil.
  • Menawarkan fitur sticker gratis.
  • Tidak menyediakan fitur video call.
  • Tidak memiliki fitur berbagi story.

12. Instagram

Instagram - Aplikasi Chatting Terbaik

Instagram

Aplikasi Instagram ini memang tidak dikhususkan sebagai aplikasi chatting, akan tetapi ini juga support untuk penggunanya melakukan chatting, sama seperti facebook, dan Instagram sendiri memang sudah dibeli oleh Facebook.

Aplikasi yang lebih menitik beratkan pada konten foto dan video ini juga tidak kalah asyik untuk kita gunakan sebagai aplikasi chatting, karena kita biosa memakai Instagram DM (Direct Message).

Kelebihan Instagram DM (Pros) Kekurangan Instagram DM (Cons)
  • Dapat digunakan secara gratis.
  • Tidak perlu mengunduh aplikasi secara terpisah.
  • Mengirim gambar, pesan suara, pesan teks, video, dan GIF.
  • Bisa digunakan pada web atau desktop.
  • Dapat menyimpan jawaban atas pertanyaan yang sering diajukan.
  • Ada fitur menyukai pesan yang diterima.
  • Bisa untuk melakukan panggilan suara atau panggilan video.
  • Bisa membalas pesan tertentu.
  • Emoticon kurang menarik.
  • Volume data yang cukup besar.

13. Signal

Signal - Aplikasi Chatting Terbaik

Signal

Aplikasi chatting terbaik selanjutnya adalah Aplikasi signal. Sekilas memang aplikasi yang satu ini sama denga aplikasi perpesana lainnya.

Dengan menggunakan aplikasi chatting ini kalian juga dapat berkirim pesan teks dan suara kepada pengguna Signal yang lainnya.

Kelebihan Signal (Pros) Kekurangan Signal (Cons)
  • Memiliki sistem enkripsi end-to-end sehingga keamanannya terjamin.
  • Memiliki pesan yang bisa hilang sendiri walaupun disimpan dengan tangkapan layar atau forward.
  • Dapat mengirimkan pesan teks dengan berbagai kemampuan, seperti: delete for everyone, mark as unread, pin chat, dan note to self.
  • Dapat melakukan panggilan telepon, panggilan video, serta panggilan dalam grup.
  • Di Indonesia belum banyak jumlah penggunanya.
  • Tidak ada fitur story atau status.
  • Tidak dapat mengirimkan file.

14. MiChat

MiChat - Aplikasi Chatting Terbaik

MiChat

Bagi sebagian orang aplikasi MiChat ini tentu sudah tidak asing lagi, karena aplikasi viral bahkan menjadi salah satu aplikasi yang memiliki citra tersendiri, pada kalangan tertentu.

Aplikasi yang satu ini berguna untuk penggunanya menemukan teman baru dengan bantuan aplikasi ini. bahkan aplikasi ini juga membantu anda untuk menemukan teman terdekat.

Dengan aplikasi MiChat ini, kalian juga bisa membagikan keseruan bersama rekan, dimana aplikasi ini juga punya fitur Tranding Chats juga bisa kalian pakai untuk bergabung dengan grup obrolan.

Kelebihan MiChat (Pros) Kekurangan MiChat (Cons)
  • Aplikasi bagus untuk jejaring sosial dan menghubungkan orang
  • Membantu menemukan banyak teman baru
  • Rekaman suara sangat jelas, termasuk rekaman panggilan video
  • Tidak menunjukkan orang yang sedang online kecuali mereka membalas pesan sebelumnya
  • Terus muncul notifikasi pop up di sekitar aplikasi
  • Foto yang diupload tetap bisa dilihat pengguna lain meski sudah dihapus

15. HelloTalk

HelloTalk - Aplikasi Chatting Terbaik

HelloTalk

Rekomendasi aplikasi chatting terbaik dan cukup populer di Indonesia adalah aplikasi Hellotalk yang bisa anda gunakan untuk berkomunikasi dengan berbagai teman di belahan dunia.

Disebut-sebut bahkan aplikasi ini sangat bermanfaat bagi para pelajar bahasa asing, karena dengan menggunakan aplikasi HelloTalks kalian bisa belajar dan langsung berlatih berbahasa asing mulai dari berbicara, membaca, mendengarkan hingga menulis.

Kelebihan Hello Talks (Pros) Kekurangan Hello Talks(Cons)
  • Pengguna bisa berinteraksi secara bebas
  • Mencocokkan pembelajar bahasa dengan penutur yang fasih
  • Didukung dengan pengaturan privasi yang baik
  • Tidak ada konten pembelajaran yang terstruktur
  • Nilai aplikasi sangat tergantung pada pengguna lain.

16. Flock

Flock - Aplikasi Chatting Terbaik

Flock

Rekomendasi aplikasi messagging yang kami rekomendasi berikutnya adalah aplikasi Flock. Aplikasi ini sendiri adalah salah satu aplikasi chat yang bisa kalian pakai untuk keperluan bisnis kalian.

Aplikasi flock ini dapat membantu anda dalam menjalin komunikasi dengan seluruh karyawan dengan mudah. Kalian bisa menyetting percakapan serta mengelola semua pekerjaan di saluran khusus untuk mencapai tujuan bisnis yang diinginkan.

Harga: Gratis dan $4.50 untuk paket Pro.

Kelebihan Flock (Pros) Kekurangan Flock (Cons)
  • Komunikasi secara real-time.
  • Didukung dengan aplikasi seluler yang mudah.
  • Dapat diintegrasikan dengan kalender.
  • UI membutuhkan lebih banyak penyesuaian.

17. Slack

Slack

Slack

Anda juga dapat menggunakan aplikasi Slack ini untuk menunjang bisnis dan usaha anda. Dengan bantuan aplikasi  slack ini anda bisa mengatur mengirimkan pesan, file, dan sebagainya dalam satu tempat.

Para pekerja kantoran tentu sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang satu ini. Karena memang banyak digunakan oleh kalangan profesional untuk berbicara mengenai urusan kantor mulai dari proyeksi maupun topik lain yang menyangkut pekerjaan kamu.

Satu lagi kelebihan dari aplikasi slack ini adalah, kalian beserta rekan-rekan yang sudah mendapat izin bisa mengelola suatu dokumen secara bersama-sama melalui aplikasi ini.

Harga: Gratis

Kelebihan Slack (Pros) Kekurangan Slack (Cons)
  • Slack terhubung di semua perangkat, baik perangkat seluler maupun laptop atau komputer.
  • Dapat digunakan untuk berbagi file seperti spreadsheet, presentasi, maupun file lainnya yang dapat dikomentari langsung melalui aplikasi Slack.
  • Dapat mengirimkan notifikasi jika ada pesan masuk.
  • Dilengkapi dengan fitur-fitur media sosial beserta emoticon.
  • Dengan adanya fitur-fitur media sosial, Slack dapat membuat penggunanya kecanduan menggunakan aplikasi daripada menyelesaikan pekerjaan.
  • Pesan dapat terkubur dengan cepat.

18. Discord

Discord

Discord

Kalau beberapa aplikasi sebelumnya lebih menyasar pangsa para pebisnis atau profesional, sementara untuk aplikais Discord ini lebih menyasar pada pangsa para gamer.

Jadi buat para gamer yang mencari tempat chatting sesama gamer, anda bisa menguduh aplikasi Discord ini. Selain untuk chatting, aplikasi yang satu ini juga punya fitur untuk memulai obrolan suara, video, teks, hingga streaming saat bermain game. Kalian bisa bertemu dengan rekan-rekan gamer di seluruh dunia, sangat seru sekali tentunya.

19. Viber

Viber

Viber

Selanjutnya ada aplikasi chatting terbaik dan terpopuler yang sudah diunduh oleh lebih dari 500 juta pengguna di seluruh dunia. Aplikasi yang satu ini sudah sangat terkenal sekali.

Dengan menggunakan aplikasi Viber ini kalian bisa panggilan video group, bahkan kalian juga bisa membuat grup dengan anggota mencapai 250 orang lho. Fitur lainnya hampir sama dengan aplikasi chatting lainnya, kalian bisa mengirim pesan teks, stiker, GIF, video, hingga gambar menggunakan aplikasi ini.

20. Getcontact

Getcontact

Getcontact

Rekomendasi aplikasi chatting terakhir dari kami adalah aplikasi Getcontact. Dengan menggunakan aplikasi ini anda biosa mengetahui ID penelpon walaupun nomor tak tersimpan di kontak anda.

Dengan menggunakan aplikasi Getcontact anda dapat mengetahui bahwa nomor yang menghubungi kamu adalah nomor terpercaya atau tidak. Bukan cuma itu saja, karena dengan menggunakan aplikasi ini juga bisa sebagai mengirimkan pesan in-app lho.

Apa Keunggulan Menggunakan Aplikasi Chatting Global?

Software chatting memiliki banyak kelebihan dibandingkan media komunikasi lainnya, terutama bagi bisnis. Setiap bisnis pasti ingin menyampaikan informasi baik untuk pelanggan maupun tim dengan cepat dan murah. Aplikasi chat online solusi yang tepat untuk digunakan.

Manfaat lainnya aplikasi chat global bagi sebuah bisnis yang tidak dimiliki oleh sarana komunikasi lainnya, yaitu sebagai berikut:

  • Kelebihan yang pertama tentu saja dapat menghemat waktu dan biaya yang dihabiskan untuk mengirimkan sebuah pesan atau undangan.
  • Dapat menjadi sumber informasi tercepat selain telepon.
  • Menjadi sarana komunikasi yang mudah bagi pelaku usaha dan pelanggan.
  • Bisa anda gunakan sebagai sarana pemasaran yang lebih efektif dan murah.
  • Juga dapat berguna untuk anggota tim sebagai media koordinasi kerja
*                                    *                                    *                                    *
Demikian yang dapat kami bagikan tentang aplikasi chatting Terbaik di Android, silahkan dicoba dan semoga bermanfaat. Apakah anda memiliki rekomendasi aplikasi chatting lainnya? Silahkan sampaikan di kolom komentar ya.

Leave a Reply