Cara mengembalikan pulsa salah kirim ke nomor orang semua operator – Ada banyak keluhan yang muncul dari pelanggan mengenai salah kirim pulsa. Bahkan mungkin anda juga pernah mengalami hal serupa yakni mengirim pulsa ke nomor yang salah.
Bayangkan saja jika sudah masuk dan terpotong namun tidak diterima oleh orang yang tepat. selain merasa rugi kita juga pasti merasa jengkel. Lalu adakah cara untuk mengembalikan pulsa yang salah kirim tersebut? Jika melihat dari banyaknya keluhan yang muncul, bisa disimpulkan bahwa banyak orang memiliki kecenderungan yang sama, dimana mereka akan sesekali melakukan kesalahan.
Entah itu angkanya kebanyakan atau salah memasukkan nomor. Tapi biasanya jika hal tersebut terjadi hanya salah satu atau dua angka saja kemungkinan besar tidak akan masuk ke nomor orang lain, sebab nomor tersebut belum aktif atau belum terdaftar di operator seluler yang digunakan.
Jika nomor belum terdaftar memang pulsa akan gagal dikirim, jika pun nomor tersebut sudah aktif, maka kita bisa coba menghubungi nomor tersebut untuk meminta mengembalikan pulsa yang sudah salah kirim. Namun banyak yang bertanya apakah ada aplikasi yang bisa digunakan untuk menarik kembali pulsa yang salah kirim tersebut? untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari kita simak ulasan berikut hingga akhir.
Cara Mengembalikan Pulsa salah Kirim Indosat, Axis, Telkomsel, 3, dan XL
Di Indonesia ada banyak pengguna dari beberapa operator yang kami sebutkan di atas, mulai dari pengguna Telkomsel, Axis, 3, Indosat, XL dan masih banyak lagi yang lainnya. Itulah mengapa kami membahas cara mengembalikan pulsa untuk beberapa operator tersebut.
Untuk mengatasi masalah pulsa yang salah kirim ke nomor orang berbagai operator, maka bisa langsung saja menyimak ulasan singkat dari Teknoking.ID berikut ini:
- Tarik atau Batalkan Transaksi : Cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan membatalkan atau menarik transaksi. Cara ini bisa dilakukan khusus untuk operator yang menyediakan fitur cancel ini. Karena memang tidak semua operator menyediakannya, ada beberapa jenis transaksi pulsa salah nomor bisa dibatalkan. Cara ini berlaku untuk nomor yang benar – benar salah, misalnya salah jumlah nomor, dimana yang seharusnya nomor ponsel berjumlah 12 malah mengetik hingga 14 digit. Atau bisa juga untuk nomor yang sudah tidak aktif atau belum pernah diaktifkan. Jika beberapa kasus di atas terjadi, baru bisa kita lakukan cara tarik atau batal transaksi, karena memang secara otomatis status pengiriman pasti pending. Dengan begitu anda bisa membatalkan pulsa yang dikirim dengan mudah.
- Telepon Nomor Tujuan : Cara kedua yang bisa dilakukan untuk menarik pulsa yang salah kirim adalah dengan mencoba menelepon nomor tujuan. Jika saat melakukan kesalahan nomor namun status pengiriman pulsa tetap berhasil, itu berarti nomor yang dituju memang aktif dan dimiliki orang lain. Coba cek nomor tersebut. Jika aktif dan si pemilik merupakan orang baik, mereka pasti akan mengembalikan pulsa anda yang sudah salah kirim, namun pastikan sisa pulsa mereka 5000 ya. Dikarenakan memang proses pengembalian atau pengiriman pulsa akan dikenakan biaya pengiriman juga. Cobalah menghubungi nomor tersebut dan utarakan dengan baik maksud dan tujuan anda karena memang ini merupakan sebuah kesalahan. Semoga saja pulsa yang salah kirim masuk ke nomor orang yang baik sehingga bisa dikembalikan dengan senang hati.
- Telepon CS : Cara terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan mencoba telepon CS. Karena memang setiap operator memiliki CS untuk mengatasi berbagai masalah pelanggan. Salah satunya mencoba menyelesaikan masalah salah kirim pulsa. Bayangkan saja jika kesalahan ini memiliki nominal yang cukup besar, pasti anda akan rugi banyak. Nah untuk itu kami menyarankan untuk telepon pihak CS untuk meminta solusi.
Baca juga: Cara Mengatasi HP Mati Total Namun Lampu Indikator Menyala
Cara Mengembalikan Pulsa Salah Kirim Di Shopee
Pembahasan akan kita lanjutkan mengenai cara mengembalikan pulsa salah kirim di Shopee. Jika kita melakukan pengiriman pulsa melalui Marketplace seperti Shopee, setelah memasukkan nomor HP serta melakukan pemesanan, kita masih bisa membatalkan pesanan sebelum diproses.
Lalu bagaimana jika setelah memasukkan nomor HP dan menyelesaikan proses pembayaran kemudian muncul notifikasi berhasil atau sukses? Maka hal ini cukup sulit diatasi. Kemungkinan pulsa yang sudah salah kirim sulit untuk dikembalikan karena memang sudah berhasil masuk ke nomor orang lain.
Maka dari itu kami menyarankan untuk menghubungi pemilik nomor tersebut karena memang pulsa sudah terlanjur masuk ke nomor yang salah. Cobalah minta tolong kepada pemilik nomor untuk mengembalikan pulsa anda karena memang salah kirim.
Maka dari itu sebaiknya selalu berhati – hati serta cermat saat memasukkan nomor HP yang ingin diisi pulsa, karena memang sulit untuk mengembalikan pulsa tersebut, terlebih lagi jika anda bertemu dengan orang yang kurang baik.
Apa Alasan Pulsa Tidak Bisa Kembali?
Untuk menarik kembali pulsa yang sudah salah kirim memang cukup sulit, bahkan banyak yang mengeluhkan bahwa mereka tetap gagal menarik kembali pulsa mereka meski sudah melakukan 3 cara di atas. Maka dari itu inti dari semua ini kita harus cermat dan hati – hati jangan sampai melakukan kesalahan. Lalu apa sebenarnya penyebab gagal menarik pulsa yang sudah salah kirim ke orang lain? Berikut penjelasannya :
- Server Sibuk atau Bermasalah : penyebab pertama adalah server sedang sibuk atau bermasalah, itulah mengapa saat anda menghubungi pihak CS operator selalu saja gagal terhubung. Maka dari itu sudah sangat jelas jika seluruh transaksi akan terkendala. Masalah pada server juga tidak bisa kita pastikan kapan akan normal kembali, bisa saja dalam beberapa detik ke depan, menit, jam, hari, bahkan minggu dan seterusnya. Semua itu tergantung seberapa sulit dan rumit kendala yang mereka alami.
- Pihak Penerima Tidak Ingin Mengembalikan Pulsa Tersebut : Inilah penyebab utama anda gagal mengembalikan pulsa yang salah kirim. Mungkin orang tersebut bukan orang baik, sehingga anda harus ikhlas, karena memang ini adalah kesalah dari pihak anda.
Penutup
Itu tadi ulasan singkat dari kami mengenai cara mengembalikan pulsa salah kirim ke nomor orang semua operator, semoga memberi informasi dan solusi yang baik. Sampai jumpa di pembahasan selanjutnya yang tidak kalah menarik dan informatif. Selamat mencoba dan semoga berhasil. Sekian dan terima kasih.
Baca juga: Cara Membuat Alat Penangkap Sinyal Wifi Jarak Jauh